Meningkatkan Kepribadian Dosen dan Karyawan Universitas Bakrie Melalui Bincang Buku “Brand Yourself”

http://www.bakrie.ac.id/en/news/510-meningkatkan-kepribadian-dosen-dan-karyawan-universitas-bakrie-melalui-bincang-buku-brand-yourself

Meningkatkan Kepribadian Dosen dan Karyawan Universitas Bakrie Melalui Bincang Buku “Brand Yourself”


05 February 2015
By Humas_UB
In News Bakrie
Hits: 321

“If You want to be Seen, Stand Up! If You want to be Heard, Speak Up!”  Mathilda AMW Birowo
Kutipan dari Mathilda AMW Birowo tersebut memulai acara bedah buku yang diselenggarakan oleh Program Studi Ilmu Komunikasi bersama dengan ProClub Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie yang bertempat di R. 1 dan 2 Universitas Bakrie. Acara bedah buku “Brand Yourself” ini langsung menghadirkan kedua penulisnya, yaitu Dra. Indah Soekotjo seorang ahli di bidang personality development dan Mathilda AMW Birowo, seorang praktisi public relations.
 
Acara ini selain bertujuan untuk memperkenalkan buku yang berisi kiat-kiat untuk melakukan personal branding juga memberikan pelatihan kepada dosen dan karyawan Universitas Bakrie dalam membangun kepribadian dan citra yang lebih baik di mata masyarakat maupun dunia professional. Diharapkan buku “Brand Yourself” ini dapat membantu pembacanya untuk memahami sikap yang merupakan cerminan pribadi.
Mengutip dari Dra. Indah Soekotjo yang mengatakan bahwa ‘Penampilan bukanlah tolak ukur dari budi pekerti seseorang, tetapi merupakan hal yang dilihat pertama kali dan kelak menciptakan first impression dari diri orang tersebut’ hal ini menegaskan betapa pentingnya penampilan seorang dosen dan karyawan dalam membentuk tidak hanya personal branding namun juga Citra institusi dalam hal ini Universitas Bakrie yang berujung pada reputasi Universitas Bakrie di masa yang akan datang.
Acara yang turut dihadiri oleh Rektor Universitas Bakrie Prof. Ir. Sofia W. Alisjahbana, M.Sc., Ph.D., Wakil Rektor Universitas Bakrie Dr. Darminto, MBA. Jajaran Kaprodi, Kabiro, Dosen, Karyawan dan Mahasiswa Universitas Bakrie berlangsung dengan lancar dan baik diakhiri dengan sesi Tanya jawab yang interaktif.